Tak bisa dipungkiri bahwa banyak model mobil bagus keluaran tahun 2003, salah satunya adalah Suzuki Grand Escudo XL7. Model ini sangat digandrungi keluarga besar karena kapasitas 7 penumpang yang ditawarkan dapat mengakomodasi kebutuhan pihak bersangkutan. Selain kapasitas, apa lagi yang ditawarkan oleh tipe ini?
Kelebihan Suzuki Grand Escudo XL 7
Inilah beberapa poin penting yang menjadi kelebihan Suzuki Grand Escudo XL 7:
- Untuk versi matic, transmisinya sangat responsif dan halus
- Performa mesin merupakan salah satu yang terbaik
- Kelonggaran dengan tanah sangat tinggi
- Interior memiliki desain mewah dan fitur terbilang lengkap
- Suspensi tidak mengejutkan penumpang ecara tiba-tiba dan nyaman
- AC memiliki double blower
- Mesin memiliki suara khas V6 yang tidak berisik serta halus
- Fitur keamanannya lengkap dan tersertifikasi dengan baik
Kekurangan Suzuki Grand Escudo XL 7
Sebelum memutuskan untuk membeli, perhatikan juga beberapa kekurangan Suzuki Grand Escudo XL 7, inilah rangkumannya:
- Jika ada spare part yang rusak, penggantiannya tergolong mahal
- Harga jual kembali di masa mendatang berpotensi menjadi sangat rendah
- Ada alasan di balik tenaga luar biasa yang dikeluarkan, yaitu penggunaan bahan bakar yang boros
- Beberapa bagian doortrim bawaan mudah sobek
- Apabila sudah terlalu lama, jok kulit yang menjadi interior akan mengelupas
- Tarikan di putaran bawah kurang optimal
- Pajak mobil termasuk mahal
Eksterior Gagah dibandingkan Versi Sebelumnya
Sesungguhnya, ada peningkatan kualitas eksterior dari XL 7 dibandingkan Escudo model sebelumnya. Peningkatannya yaitu kelonggaran ke tanah lebih tinggi (membuatnya tidak mudah anjlok ke dalam lubang) dan sasisnya lebih panjang yang membuat mobil ini terlihat makin gagah. Desain bumpernya terbilang masih sama dibanding versi Escudo yang sudah ada sebelumnya.
Interior Mobil Terlihat Mewah
Jika dibandingkan dengan tipe Escudo lainnya, tipe ini memiliki interior mewah. Pasalnya, jok pengemudi dan penumpang dilapisi kulit yang nyaman diduduki selama perjalanan. Untuk aspek keamanan, jangan ragukan sistem dual airbag yang sudah dipakai karena skornya dalam tes sangat baik. Begitu pula dengan ABS yang terpasang dalam mobil. Fitur Escudo XL 7 ini juga lengkap mulai dari area dashboard sampai yang harus dikontrol oleh pengemudi. Headroom sekaligus legroomnya juga terbilang lega meskipun di kursi belakang, legroom lebih cocok untuk anak yang tingginya tak lebih dari 150 cm.
Performa Mesin Cukup Handal
Tentu saja review sebuah mobil tak afdol tanpa membicarakan mesin dari model bersangkutan. Mesin Suzuki Grand Escudo XL 7 ini adalah V6 dengan kapasitas 2500 cc, sayangnya tarikan di putaran bawah tidak cukup kuat. Akan tetapi, jangan langsung ragukan putaran atasnya karena berdasarkan hasil uji mengemudi, terbukti bahwa tarikan sangat responsif. Penggunaan versi matic akan memampkan Anda menyetir di medan menanjak tanpa perlu keluar tenaga besar. Tentu saja ada tradeoff untuk keunggulan ini, yaitu penggunaan BBM termasuk boros untuk mendukung putaran atas yang kencang. Daya maksimum yang mampu dikeluarkan model adalah 156 HP di kecepatan putaran 6500 RPM.
Harga Suzuki Grand Escudo XL 7
Untuk membeli 1 unit mobil ini, Anda harus menyiapkan uang di kisaran Rp 110 juta sampai dengan Rp 140 juta rupiah. Tipe matic pastinya lebih mahal dibanding dengan tipe manual. Untuk keluarga, kami sarankan Anda membeli XL 7 untuk mengakomodasi transportasi setiap anggota. Jadi, apakah Anda tertarik memiliki Suzuki Grand Escudo XL 7, mobil interior mewah yang juga sangat tangguh?