Modifikasi motor Honda CB tampaknya menarik perhatian para pemilik sepeda motor serupa karena motor ini tergolong motor tua yang tentunya dibangga-banggakan oleh banyak orang di Indonesia. Motor keluaran baru saja banyak yang tertarik untuk memodifikasi, apalagi motor tua seperti CB. Ada banyak motor Honda lainnya yang juga sering diubah-ubah bentuknya sehingga tampil lebih keren daripada aslinya. Ide seperti apa saja yang perlu disimak kali ini tentang memodifikasi sepeda motor produksi salah satu perusahaan otomotif terpopuler di dunia?
Ide Modifikasi Motor Honda Biar Makin Oke!
Selain motor-motor antik atau tua, motor matik pun bisa dimodifikasi karena pada dasarnya motor matik mudah digunakan sehingga ada banyak kalangan yang memilih untuk mengendarainya. Ada banyak anak muda yang juga menyukai motor matik dan mereka juga suka melakukan perombakan. Ada banyak target dari motor matik Honda yang bisa diubah secara standar. Beberapa ide berikut mungkin bisa membantu supaya modifikasi motor bisa sesuai dengan apa yang pemiliknya inginkan.
Bagian velg
Entah itu standar atau ekstrim, selalu ada cara modifikasi yang pada akhirnya mampu memenuhi kebutuhan dan keinginan sang pemilik motor, termasuk dengan mengganti velg. Bagian velg pada motor matik produksi Honda adalah velg racing dan biasanya orang-orang tidak ragu untuk menggantinya dengan velg jari-jari. Alasan mengapa velg jari-jari lah yang dipilih adalah karena anak muda banyak menyukainya dan memang untuk tampilan bagian ban motor supaya lebih gaul, jenis velg tersebutlah yang paling cocok untuk digunakan.
Tidaklah repot untuk memodifikasi bagian velg, khususnya pengubahan velg berukuran 14 inci. Bagi yang bingung soal modifikasi motor Honda Beat, ini saatnya untuk melakukan perubahan di bagian velg. Honda Beat memiliki desain kaki yang hampir sama dengan Honda Vario dan bila sewaktu-waktu akan melakukan modifikasi, cukup tromol Vario saja yang diaplikasikan dengan menempelkannya. Perubahan lain-lain atau yang lebih dalam dan rumit pun tidak diperlukan dalam hal ini. Jika penasaran, ada banyak contoh gambar modifikasi velg yang bisa diikuti.
Warna dan corak
Warna serta corak dari motor Honda Beat pun juga bisa dibuat beraneka macam, dari yang sederhana hingga yang lebih mencolok. Corak api seringkali digunakan dan diaplikasikan ke motor, bahkan motor matik sekalipun dan hasilnya tetap keren. Bila pemiliknya perempuan, ada juga yang mewarnainya dengan pink dan putih di semua bagian, meski warnanya sendiri warna yang cukup sederhana, tapi menjadi mencolok karena beda dari aslinya. Untuk lebih jelasnya, coba lihat beberapa gambar modifikasi motor Honda Beat untuk referensi sebelum melakukan modifikasi.
Gambar Modifikasi Motor Honda
Berapa Anggaran Modifikasi Motor Honda?
Untuk soal anggaran dari modifikasi itu sendiri, estimasinya bisa beragam karena tergantung dari bagian yang dimodifikasi dan modifikasi seperti apa yang diaplikasikan ke motor. Kalau yang biasa atau standar, maka biayanya tidak akan terlalu tinggi, kemungkinan hanya habis ratusan ribu saja. Sedangkan untuk modifikasi level ekstrim, maka biaya yang akan dikeluarkan lebih tinggi dan bisa jadi jutaan.
Untuk modifikasi motor antik atau tua agar menjadi lebih keren dan gaul, biaya pun agaknya lebih tinggi dari sekadar modifikasi motor matik biasa, meskipun belum tentu juga. Modifikasi tidak selalu menjadikan motor kuno menjadi benar-benar baru, karena perubahan yang dilakukan tetap menakjubkan namun tanpa meninggalkan kesan antik dan tua dari produk motor aslinya, begitu juga halnya dengan motor matik. Seesktrim-esktrimnya modifikasi motor Honda Tiger, Beat, CB, atau model lainnya, sisi aslinya akan tetap kelihatan dan menonjol.
Selain modifikasi motor honda, mungkin anda juga menyukai modifikasi motor yamaha.