Daftar 7 Mobil Eropa yang Mudah Perawatan

Menemukan referensi mobil Eropa yang mudah perawatan dan dijual murah bukan perkara sulit. Sebut saja Mercedes-Benz atau BMW, dua brands mobil paling populer di dunia. Anda hanya perlu menyiapkan budget maksimal Rp 200 juta untuk mendapatkan mobil Eropa murah nan berkualitas.

7 Rekomendasi mobil Eropa yang mudah perawatan

Market mobil di Indonesia sangat beragam, selain menerima mobil pabrikan Jepang. Negara kita juga menerima mobil pabrikan Eropa. Butuh referensinya? Simak informasi berikut.

1. Mercedes-Benz E200K

Mercedes Benz E200K

Merupakan salah satu brand mobil Eropa terpopuler yang berdiri tahun 1926. Sejak saat itu, Mercedes-Benz berhasil mengembangkan dan merilis banyak mobil termasuk Mercedes-Benz E200K. Mobil ini memiliki bodi mulus dan ramping yang cocok dikendarai pria maupun wanita.

Kelebihan lainnya, Mercedes-Benz E200 K sangat mudah dirawat. Anda hanya perlu melakukan pergantian oli dan filter udara secara rutin. Sehingga mobil bisa dikendarai dengan aman dan nyaman ketika dibutuhkan.

2. Mercedes-Benz E 260

Mercedes Benz E 260

Rekomendasi mobil Eropa yang mudah perawatan dan murah berikutnya masih dari brand yang sama. Kali ini, Mercedes-Benz memperkenalkan seri terbaru yakni E260. Dari segi penampilan, mobil ini memiliki ciri fisik yang hampir menyerupai Mercedes-Benz E200 K.

Tampilannya sangat elegan dengan body licin dan mengkilap. Mercedes-Benz E 260 didukung dengan mesin super bandel yang akan membuat perjalanan Anda nyaman dan menyenangkan. Harga pasaran mobil ini juga sangat terjangkau mulai Rp 70 juta-Rp 150 juta. Harga yang ditawarkan seller tergantung kondisi mesin dan fisik mobil.

3. BMW Seri 3 E46

Mobil eropa mudah perwatan BMW Seri 3 E46

Sebagai penggemar BMW sejak lama, tentu Anda tidak akan menolak jika ditawarkan BMW Seri 3 E46. Mobil Eropa ini diproduksi tahun 1998-2006 dengan kapasitas mesin 1.800cc. Meskipun usianya sudah cukup tua, BMW Seri 3 E46 masih sangat diminati oleh masyarakat Indonesia. Kisaran harganya sendiri sangat terjangkau mulai Rp85 juta-Rp95 juta.

4. VW Golf

VW Golf yellow

Ingin belanja mobil Eropa yang mudah perawatan terbaik di pasaran? Mengapa tidak memilih VW Golf. Mobil ini dikenal sebagai mobil elegan dengan kecepatan tinggi. Sama seperti kembarannya VW Polo, mobil ini juga dijual dengan kisaran harga terjangkau. Anda bisa memilihnya sebagai mobil pertama.

5. Volvo S80

mobil eropa Volvo S80

Swedia merupakan negara penghasil mobil Eropa terbaik. Salah satu brand yang paling terkenal adalah Volvo. Berminat belanja mobil Volvo? Kami rekomendasikan Volvo S80 dengan kapasitas mesin 2.4 liter-3.0 liter. Dari segi harga, Volvo S80 dijual sangat terjangkau. Anda bisa mendapatkan mobil Eropa ini dengan harga Rp60 juta-Rp90 juta.

6. Peugeot 306 My2000

Mobil eropa gampang perwatan Peugeot 306 My2000

Belum menemukan mobil Eropa murah idaman Anda? rekomendasi keenam kami adalah mobil Prancis dengan kapasitas 1.8 liter. Mobil ini menggunakan mesin XU7P4 yang banyak dijual di pasaran dengan harga Rp 40 juta-Rp55 juta. Kisaran harga Peugeot 306 My2000 yang sangat terjangkau membuat mobil ini paling diburu oleh penggemar mobil Eropa bekas dan berkualitas.

7. Audi A4 B6

mobile eropa Audi A4 B6

Rekomendasi mobil Eropa murah terakhir yang kami tawarkan adalah Audi A4 B6. Mobil ini akan menemani mobilitas Anda untuk ke kampus atau bekerja. Kisaran harganya yang murah tidak akan membebankan Anda. Cukup siapkan budget antara Rp 45 juta-Rp85 juta.

Itulah beberapa rekomendasi mobil Eropa murah dengan perawatan mudah yang kami tawarkan. Agar tidak salah pilih mobil, silakan cek spesifikasi masing-masing mobil di situs resminya.

Karena berbeda brand beda pula spesifikasi dan keunggulannya. Pastikan mobil Eropa yang mudah perawatan tersebut bisa diajak melaju dengan nyaman dan aman di jalanan Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *